Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Pantau Kesiapan Pengamanan Pilkada, Kapolda Bengkulu Kunker ke Polres Lebong


Kapolda Bengkulu Irjen Pol Anwar SIK M.Si Kunker ke Polres Lebong/spy

PedomanBengkulu.com, Lebong - Kapolda Bengkulu, Irjen Pol. Anwar, SIK M.Si.melaksanakan kunjungan kerja di Polres Lebong, selain untuk kegiatan orientasi pengenalan wilayah, kunker Kapolda didampingi  Ketua Bhayangkari Daerah Bengkulu, Ny. Emmy Anwar ke Mapolres Lebong, juga untuk melihat kesiapan personel Polres Lebong dalam kegiatan pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun  2024 di Kabupaten Lebong.

Penyambutan Kapolda Bengkulu yang didampingi sejumlah pejabat utama Polda Bengkulu ini dipimpin Kapolres Lebong AKBP Awilzan SIK, dimulai dengan tarian penyambutan tradisi Rejang, kemudian pengenalan PJU dan sejumlah Kapolsek.

Usai pengarahan di Aula Mapolres Lebong, Kapolda Bengkulu Irjen Pol Anwar SIK dibincangi awak media menyebutkan, bahwa kunker ke Mapolres Lebong belum ada arahan khusus, namun lebih kepada orientasi pengenalan wilayah sebagai Kapolda Bengkulu yang baru. Tentunya ini sebagai pengalian informasi untuk mengetahui sejumlah tantangan yang ada di Polres Lebong.

"Sementara untuk arahan khusus, tentunya saya harus mempelajari terlebih dahulu terkait SDM dan tantangan yang ada di Polres Lebong," sampai Kapolda, Rabu (23/10/2024) siang.

Dikatakan Kapolda, meskipun Kabupaten Lebong kondisinya sangat kondusif pada Pemilu sebelumnya, namun untuk Pilkada ini diperlukan juga peningkatan pengamanan pada sektor-sektor tertentu, terutama wilayah sulit diakses transportasi dan kawasan blank spot. 

"Kalau soal Pilkada, saya sudah pelajari sejumlah permasalahan yang ada di Kabupaten Lebong, seperti wilayah blank spot dan TPS yang akesnya sulit. Seperti TPS di Desa Sungai Lisai ini tidak bisa diakses menggunakan kendaraan bermotor. Tentunya distribusi logistik ke lokasi tersebut harus dikawal ketat," jelas Kapolda.

Dalam kunjungan ini, lanjut Kapolda, dirinya juga mendapatkan informasi sejumlah prestasi yang diraih personil Polres Lebong, seperti Juara Bulutangkis Kapolri Cup, ada personil yang dapat S2 di China, kemudian mendapatkan Hoegeng Award, ada juga menjadi Presenter TV Polri dan beberapa prestasi lainnya 

"Tentunya bisa menjadi pemicu, agar personil Polres Lebong lainnya juga bisa ikut berprestasi," harapnya.

Sementara pelaksanaan program presisi Polri, sambungnya, itu sudah dijalankan Kapolres Lebong dengan jajaran. Salah satunya inovasi mendukung program ketahanan pangan, seperti kebun sayuran dan kolam ikan. Tentunya ini akan mendukung ketahanan pangan personil Polres dan keluarga. 

"Semoga inovasi ini juga bisa menekan angka stunting, khususnya di internal keluarga personil Polri dan bisa menjadi contoh bagi masyarakat," pungkasnya.[spy]