Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Puluhan Kilometer Jalan Provinsi di Benteng Rusak Ugal-ugalan, Helmi Gubernur Insya Allah Mulus

PedomanBengkulu.com, Bengkulu - Kondisi jalan Provinsi di daerah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) kondisinya sangat memprihatinkan. Hal ini dilihat saat Calon Gubernur Bengkulu Helmi Hasan masuk ke desa-desa, masuk dari satu tempat ke tempat lain di Kabupaten Bengkulu Tengah. 

Selama perjalanan yang ditemui Helmi Hasan bersama rombongan hanyalah kondisi jalan yang rusak parah. Akibatnya mobilitas terhambat. Melihat kondisi ini, Helmi Hasan menyebut jalan tersebut rusaknya sudah ugal-ugalan. 

"Dulu di Kota Bengkulu sebelum Helmi Hasan Walikota, jalan untuk pembangunan infrastruktur jalan hanya Rp 10 miliar. Alhamdulillah setelah Helmi Hasan menjadi Walikota, anggaran kita tingkatkan menjadi Rp 300 miliar untuk jalan. Maka jalan-jalan di Kota Bengkulu yang dulunya hancur sekarang jadi mulus," cerita Helmi Hasan saat paparkan program unggulan di hadapan warga Benteng, Kamis 24 Oktober 2024.

Helmi Hasan melanjutkan "itulah yang akan dilakukan Helmi Hasan. Ketika perjuangan kita berhasil, doa kita berhasil, Helmi Hasan menjadi Gubernur Bengkulu. Jalan yang ugal-ugala tadi akan kita muluskan. Saat lewat jalan tadi, untung Helmi Hasan baru hamil 6 bulan, kalau sudah 9 bulan bisa melahirkan di jalan karena jalan yang rusaknya ugal-ugalan tadi," kata Helmi mencandai masyarakat. 

Paparan program unggulan Helmi Hasan sangat disambut antusias warga dan mereka sepakat memenangkan Helmi Hasan dan Mian sebagai Gubernur dan wakil Gubernur Bengkulu. 

"Kami sangat berharap soal jalan ini, apabila nanti pak Helmi Gubernur kami memohon dengan sangat jalan itu diperbaiki karena sudah lama rusak," ucap Syaiful salah seorang warga.