Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Kapolresta Benarkan yang Terakhir Dibawa KPK ke Polresta Cagub Rohidin

PedomanBengkulu.com - Cagub Bengkulu Rohidin Mersyah turut diamankan Tim Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan saat ini telah dibawa ke Polres Bengkulu untuk menjalani pemeriksaan. 

Rohidin dibawa KPK ke Polresta Bengkulu dengan pengawalan ketat. Kapolresta Bengkulu, Deddy Nata membenarkan bahwa, sekitar 5 mobil terakhir yang datang adalah yang membawa Cagub Rohidin Mersyah. 

"Iya memang bener pak Rohidin, terakhir masuk. Kita tunggu perkembangan lebih lanjut karena sedang dalam pemeriksaan," kata Deddy Nata, Sabtu (23/11/2024).

Cagub nomor urut 02 tersebut diamankan Tim Penindakan KPK yang di back-up langsung Kasat Reskrim Polres Bengkulu Utara bersama jajaran di Jalan Lintas Barat Sumatera (Jalinbar), tepatnya di simpang tiga Desa Bintunan Kecamatan Batik Nau, Kabupaten Bengkulu Utara, Sabtu (23/11/2024) sekitar pukul 20.35 WIB.

Saat diamankan tampak Rohidin mengenakan baju kemeja dengan jaket warna hitam dan topi putih. Terdapat juga video beredar yang diduga saat penangkapan Rohidin. Dalam video berdurasi 41 detik iti tampak Rohidin sempat berbicara dengan beberapa orang disinyalir dari KPK. 

Kemudian Rohidin berjalan cepat menuju mobil dan sempat menggedor pintu mobil yang kemudian naik ke dalam mobil. Setelah naik ke dalam mobil, ada pihak disinyalir dari KPK meminta orang di dalam mobil tersebut yang diperkirakan lebih dari 2 orang untuk berhenti. 

"Berhenti-berhenti, turun-turun, turun," ucap dalam video dengan nada tinggi. 

Sementara, Humas Bidang Penindakan KPK RI Tessa Mahardhika Sugiarto yang sempat dikonfirmasi belum memberikan penjelasan lengkap terkait OTT tersebut.

"Nanti kalau ada update, akan saya kabari," kata Tessa dalam pesan whatsApp, Sabtu (23/11/2024).

Dari data terhimpun, selain Rohidin, KPK telah mengamankan 7 orang pejabat yang kabarnya berasal dari Pemprov Bengkulu dan ada juga dari Kabupaten. Hingga berita ini diturunkan, mereka masih menjalani pemeriksaan di Polresta Bengkulu oleh penyidik KPK. (Tok)