PedomanBengkulu.com - Gubernur Bengkulu terpilih Helmi Hasan mengucapkan selamat sekaligus mengapresiasi Habib Dzulfaqqor Daffa atlet pencak silat Indonesia asal Provinsi Bengkulu yang meraih medali emas pada kejuaraan pencak silat dunia yang berlangsung di Abudabi Dubai.
Prestasi membanggakan putra Bengkulu ini menurut Helmi Hasan menjadikan Bengkulu sebagai Provinsi yang diperhitungkan, bukan saja tingkat nasional tetapi juga Internasional.
"Selamat atas perolehan Medali Emasnya, Putra Bumi Merah Putih mendunia," tulis Helmi Hasan dalam akun Tiktoknya.
Dilansir dari laman Kementerian Luar Negeri (Kemlu) co.id, Abu Dhabi menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Pencak Silat ke-20 dan Kejuaraan Dunia Pencak Silat Junior ke-5 yang diselenggarakan di ADNEC (Abu Dhabi National Exhibition Centre) pada tanggal 18 hingga 22 Desember 2024.
Ajang ini diikuti sebanyak 1.100 atlet, pelatih, wasit, dan ofisial dari lebih dari 55 negara, dan menjadikan kejuaraan ini sebagai salah satu pertemuan terbesar dalam dunia seni bela diri.
Sekadar informasi, Habib Dzulfaqqor Daffa atlet pencak silat asal Bengkulu yang mencatatkan prestasi gemilang sebagai satu-satunya wakil dari daerahnya yang terpilih masuk tim nasional Indonesia pada Kejuaraan Dunia Pencak Silat Remaja.
Habib, sebelumnya adalah peraih medali emas pada ajang Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Pra-Popnas) di Solo, Jawa Tengah. Prestasi ini tidak hanya mengharumkan nama Bengkulu, tetapi juga membanggakan Indonesia di kancah internasional.
Dalam laga final, Habib bertemu dengan Muhammad Raiyan, pesilat muda berbakat asal Singapura. Pertandingan berjalan sengit, namun Habib mampu menunjukkan dominasinya. Ia memenangkan laga dengan skor telak, 56-23, yang sekaligus memastikan gelar juara dunia di kategori remaja. (Tok)