Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE
Berita Terkini

Beri Bantuan dan Jaminan Kesehatan, Gubernur Bantu Warga Terdampak Bencana

PedomanBengkulu.com, Kepahiang - Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat yang terdampak bencana. Pada Jumat (14/3), ia turun langsung ke Kabupaten Kepahiang untuk menyerahkan bantuan bagi korban banjir dan longsor. Penyerahan bantuan berlangsung di Kantor Camat Seberang Musi dan dihadiri oleh warga yang terdampak.

Bantuan ini merupakan bagian dari program Bantu Rakyat, sebuah kolaborasi antara Pemerintah Provinsi Bengkulu dan Kabupaten Kepahiang sebagai bukti nyata bahwa pemerintah selalu hadir dalam setiap kesulitan yang dihadapi masyarakat.

"Ini bantuan sementara dari pemerintah. Insyaallah, pemerintah selalu hadir ketika masyarakatnya tertimpa musibah," ujar Helmi Hasan.

Tak hanya memberikan bantuan darurat, gubernur juga memastikan jaminan kesehatan bagi seluruh warga Bengkulu. Melalui program BPJS gratis, pemerintah menanggung seluruh biaya pengobatan hingga pasien sembuh. Bahkan, bagi warga yang membutuhkan perawatan ke Jakarta, pemerintah telah menyediakan fasilitas penginapan gratis.

"Semua biaya pengobatan ditanggung, termasuk jika harus berobat ke Jakarta. Penginapan juga kami sediakan, semua gratis. Ambulans pun telah disiapkan," tambahnya.

Selain penanganan bencana dan layanan kesehatan, Gubernur Helmi Hasan juga mencanangkan program Orang Tua Asuh bagi anak-anak yatim di Bengkulu. Ia menginstruksikan para pejabat di tingkat provinsi untuk turut serta mengangkat anak yatim sebagai bentuk kepedulian sosial.

"Tolong data jika ada anak yatim yang membutuhkan bantuan di Kepahiang. Kita ingin memastikan bahwa anak-anak yatim di Bengkulu merasakan kehadiran pemerintah, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten," tegasnya.

Dengan program ini, Pemerintah Provinsi Bengkulu memastikan bahwa tidak ada warga yang terabaikan, terutama mereka yang sedang menghadapi kesulitan. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat terdampak bencana sekaligus menjamin kesejahteraan mereka ke depan.