Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE
Berita Terkini
latest

Hutang Fisik Tahun 2024 Belum Terbayar, Dewan Seluma Reses Habiskan Anggaran 750 Juta

PedomanBengkulu.com, Seluma - Miris, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seluma reses menghabiskan anggaran sebanyak 750 juta, di tengah hutang pembangunan fisik di tahun 2024 belum terbayar puluhan miliar. 

Dedy Ramdani Sekretaris Dewan Kabupaten Seluma mengatakan, reses DPRD Seluma untuk tahun ini sesuai tahun sidang akan di lakukan sebanyak tiga kali, termasuk biaya makan dan minum, sewa tenda, sewa sound sistem dan kebutuhan lainnya. 

"Sama seperti tahun kemarin dana reses 30 anggota DPRD Seluma sebesar Rp16juta perorang dewan." Ungkap Sekwan, kamis 20 Maret 2025.

Sementara itu diketahui utang proyek fisik mencapai Rp21 miliar, bersumber dari dana alokasi khusus dan umum tahun anggaran 2024 lalu, serta tunggakan iuran BPJS sebesar Rp2 miliar.

"Terkait itu, kami akan panggil Inspektorat dan OPD lainnya, kami akan kaji dan pelajari dulu sesuai dengan aturan, kenapa bisa sampai berutang,” kata Teddy Rahman Bupati Seluma. 

Penulis: rahmat