PedomanBengkulu, Kota Bengkulu - Partai Amanat Nasional (PAN) segera melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) pemilihan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) tingkat Kabupaten/Kota dan Musyawarah Wilayah (Muswil) pemilihan Ketua Dewan Wilayah (DPW) tingkat Provinsi Bengkulu.
Sekretaris Panitia Muswil PAN Provinsi Bengkulu, Riswan mengatakan, PAN telah membuka pendaftaran calon ketua DPD dan DPW. Pendaftaran dimulai 9 Maret sampai 17 Maret 2025.
Untuk tingkat kabupaten dan Kota sudah banyak kepala daerah yang mendaftar sebagai tim formatur atau calon Ketua DPD.
"Sedangkan tingkat provinsi belum ada yang mencalonkan diri. Namun kami mendorong pak Helmi tetap menjadi Ketua DPW," kata Riswan, Selasa (11/3/2025).
Riswan menyebut, Musda dan Muswil akan dilaksanakan pada 21 Maret 2025. "Calon yang daftar boleh dari non kader. Tapi nanti jika terpilih harus jadi Kader PAN," jelas Riswan. (Tok)