Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE
Berita Terkini

Pengurus PAN Seluma Dukung Penuh Billy Kembali Jabat Ketua DPD PAN Seluma

PedomanBengkulu.com, Seluma - Dalam Musyawarah Daerah (Musda) DPD PAN Seluma, Saat ini seluruh pengurus dan jajaran DPD PAN Seluma masih mendukung penuh Billy Dwitrata Sunardi untuk kembali menahkodai DPD PAN Seluma. 

Musda yang akan berlangsung pada 21 Maret mendatang tersebut diketahui saat ini sedang masa pendaftaran calon ketua. 

Dukungan tersebut disampaikan langsung oleh, Anang Nuril Huda Bendahara DPD PAN Seluma, semua jajaran pengurus PAN seluma masih sangat mendukung Billy Dwitrata Sunardi untuk melanjutkan menahkodai DPD PAN Seluma. 

"Sebenarnya seluruh ketua DPC dan akar rumput menginginkan Billy Dwitrata Sunardi masih Menahkodai PAN Di Seluma. Karena ketua Billy sukses membawa PAN Seluma merahi prestasi baik pileg maupun pilkada," Terang Anang, pada jurnalis PedomanBengkulu.com, Rabu 12 Maret 2025.

Anang melanjutkan, semua jajaran PAN Seluma mendukung kembali Billy Dwitrata Sunardi sebagai ketua bukan tanpa alasan, ia menyebut PAN Seluma saat di nahkodai Billy Dwitrata Sunardi pencapaian sangat baik terutama di Pileg dan Pilkada 2024 kemarin. 

"Sukses memenangkan pilkada 2024 pemilihan gubernur H. Helmi Hasan menang di Seluma, Di pileg 2024 menghantarkan 1 DPR provinsi dan 3 DPR kabupaten Selum, Pilkada 2024 menghantarkan Helmi Hasan selaku ketua DPW menjadi gubernur bengkula dan di Seluma Alhamdulillah menang telak dengan lawannya." Tutur Anang Nuril Huda. 


Penulis: rahmat