PedomanBengkulu.com, Seluma - Perwakilan Honorer Seluma yang lulus Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap I Kabupaten Seluma, datangi DPRD Seluma koordinasi terkait pengunduran pengangkatan P3K Seluma 2024, Senin 10 Maret 2025.
Perlu diketahui, Kementerian PANRB dan Badan Kepegawaian Negara (BKN) ingin menata hal tersebut sehingga memastikan pengangkatan serentak CPNS pada 1 Oktober 2025 dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK (baik seleksi Tahap 1 maupun Tahap 2) pada 1 Maret 2026.
Soga Salah satu Wakil Honorer yang lulus P3K tahun 2024 Mengatakan, ia mewakili rekannya P3K tahap I meminta agar pengangkatan P3K Tahun 2024 disamakan dengan CPNS yakni di tahun 2025 ini, jangan sampai mundur di Tahun 2026.
"saya mewakili kawan-kawan yang lulus p3k tahap I berkodinasi dengan DPRD, kami meminta agar pemberian SK kami di lakukan di Tahun 2025 ini, harapan kami pengangkatannya sama dengan CPNS," Keluhnya.
Menyikapi Kedatangan Perwakilan Honorer yang lulus P3K tahap I tersebut, Waka I DPRD Kabupaten Seluma, Samsul Aswajar Mengatakan, sebenernya ia selaku DPRD ikut perihatin terkait pengunduran SK p3k Seluma Tahun 2024, namun ia menegaskan hal ini sudah menjadi hasil harap dari Menpanrb dan DPR RI.
"Hasil rapat antara DPR-RI dan Menpanrb yakni paling lambat di Maret 2026 untuk pengangkatan p3k tahun 2024 ini, Mudah-mudahan untuk kita di Seluma bisa di lakukan di bulan 11 ataupun 12 di tahun 2025 ini, " Ungkap Samsul.
Samsul melanjutkan, dengan adanya jeda pengangkatan P3K Tahun 2024 ini, ia beserta anggota DPRD Seluma akan melanjutkan ferivikasi kembali data-data yang lulus p3k terkait honorer siluman.
"jeda waktu ini insyaallah akan kami manfaat untuk kembali mendata dan memferivikasi lagi terkait honorer siluman, baik guru, tenaga kesehatan dan teknis, jika terbukti kami akan mengusulkan untuk pembatalan pengangkatan p3k yang bersangkutan." Tutup Samsul Aswajar.
Penulis: rahmat