Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE
Berita Terkini
latest

Pulang Kampung, Wagub Mian Ajak Anak Yatim di Ketahun Buka Bersama

PedomanBengkulu.com, Bengkulu Utara - Wakil Gubernur Bengkulu, Mian, bersama sang istri, Eko Kurnia Ningsih, menggelar buka bersama dengan puluhan anak yatim di kediamannya di Kecamatan Ketahun, Bengkulu Utara, pada Minggu (16/3).

Acara diawali dengan tausiah singkat selama lima menit, kemudian dilanjutkan dengan buka bersama yang turut dihadiri oleh para tokoh masyarakat dari Kecamatan Ketahun, Bengkulu Utara.

"Kita buka bersama dengan para tokoh dari Bengkulu Utara, dan malam ini juga saling berbagi dengan puluhan anak yatim di Kecamatan Ketahun sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat yang diberikan," ujar Mian.

Selain berbuka puasa bersama, Wakil Gubernur Mian dan sang istri juga menyerahkan santunan kepada puluhan anak yatim sebagai wujud kepedulian dan rasa syukur.

Sementara itu, tuan rumah, Andaru Pranata, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung jalannya acara ini.

"Kami mengucapkan terima kasih. Di bulan penuh berkah ini, buka bersama dengan anak yatim menjadi momen istimewa bagi keluarga besar Ir. Mian. Terlebih, bulan ini juga menandai beliau telah resmi dilantik sebagai Wakil Gubernur Bengkulu pada 20 Februari lalu," tutupnya.