PedomanBengkulu.com, Lebong -
Sebagai langkah memperkuat sinergitas antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Selasa (11/3/2025) pagi, Bupati Lebong, H Azhari, SH, MH, menyambangi Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Lebong. Kehadiran Bupati Lebong disambut langsung Kepala Kejari Lebong, Evi Hasibuan, SH, MH, beserta jajaran Kasi dan staf Kejari Lebong.
Dalam kunjungan ini, Bupati Lebong dibawa berkeliling dan melihat sarana dan prasarana yang ada di Kejari Lebong. Terlihat jelas komunikasi yang baik antara Bupati dan Kajari, saling berbagi pengalaman dimana Bupati Azhari sebelumnya juga mengabdi di institusi Kejaksaan.
Bupati Azhari menyebutkan, bahwa kunjungan ini memiliki nilai historis yang dalam bagi dirinya, yang pernah berkarier dan menjadi bagian dari institusi Kejaksaan, sebelum memantapkan diri maju dalam kontestasi Pilkada Lebong.
"Saya ingin menunjukkan bahwa saya tidak melupakan Kejaksaan, tempat yang pernah membesarkan saya," ungkap Azhari.
Ditambahkan Azhari, bahwa kunjungannya ke Kejari Lebong bertujuan untuk mempererat sinergitas antara Pemkab dan Kejari, sebagai langkah membangun kolaborasi saling menguatkan, untuk mewujudkan kemajuan Kabupaten Lebong.
"Sinergi antara pemerintah daerah dan Forkopimda sangat penting dalam pembangunan Kabupaten Lebong," kata Azhari.
Sementara itu, Kejari Lebong, Evi Hasibuan SH MH menyebutkan, pihaknya menyambut baik kunjungan Bupati Lebong, tentunya pihaknya berharap kolaborasi antara Kejaksaan dan Pemkab Lebong, kedepannya akan semakin baik dibawah kepemimpinan duet Azhari - Bambang.
"Kami berharap di bawah kepemimpinan Bupati Azhari dan Wakil Bupati Bambang, Kabupaten Lebong bisa semakin maju. Forkopimda juga diharapkan dapat meningkatkan komunikasi, demi tercapainya tujuan pembangunan daerah," pungkasnya.[spy]